Adapun urgensi yang dihadirkan pada pembentukan kawasan Metropolitan Rebana adalah meningkatkan daya saing yang akan berdampak pada pertumbuhan investasi dan pertumbuhan ekonomi nasional. Kemudian mendukung instrumen percepatan pembangunan ekonomi khususnya di Pulau Jawa terutama Jabar.
“Kawasan Rebana berdasarkan rekapitulasi program prioritas, terdapat total 81 proyek prioritas dengan nilai Rp234,59 triliun, pembiayaan terdiri dari APBN, APBD, swasta BUMN/BUMD,” sebut Ridwan Kamil.
Pada saat ini telah disiapkan 13 kawasan yang diperuntukkan area perindustrian antara lain Cipali Subang barat, Cipali Subang timur, Cipali Indramayu, Buton, Kertajati, Jatiwangi, Cirebon, Krangkeng, Tukdana, Balongan, Losarang, Patrol dan Patimban.
“Nah itulah singkatnya. Mungkin suatu hari nanti lapangan pekerjaan akan hadir di kawasan Metropolitan Rebana dengan sebuah wilayah yang canggih semuanya hi-tech. Itulah warisan saya bagian Jabar utara. Untuk itu kepada kepala daerah jangan berpikir sektoral tapi juga berpikir integrasi,” katanya.
Menurut Gubernur, Metropolitan Rebana diproyeksikan mendongkrak perekonomian hingga 7,16 persen, membuka peluang 4,39 juta lapangan pekerjaan dan meningkatkan investasi hingga 7,77 persen.