BANDUNGNEWSPHOTO - Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana meminta masyarakat untuk tidak konvoi atau takbiran keliling menjelang Lebaran 2022. Sebab, gal itu berpotensi menyebabkan gangguan ketertiban.
"Silakan kami imbau agar masyarakat melaksanakan takbiran secara khidmat dan khusyuk dengan memenuhi masjid, musala dan surau," kata Suntana di Pos Pengamanan Lebaran Dago, Kota Bandung, Jawa Barat, seperti dikutip dari Antaranews.com, Sabtu, 30 April 2022.
Selain mengganggu ketertiban, Suntana mengatakan, Idulfitri 1443 Hijriah ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19 sehingga masyarakat masih harus menghindari kerumunan.
Baca Juga: Liverpool Salip Manchester City Setelah Kalahkan Newcastle United
Kapolda mengaku telah berkonsultasi dengan para ulama dan sejumlah organisasi masyarakat Islam untuk mengajak umat Muslim melaksanakan takbiran di tempat masing-masing.
Untuk mencegah adanya takbir keliling, Kapolda mengaku akan melakukan patroli ke sejumlah titik pada malam takbiran guna memastikan ketertiban masyarakat.
"Kami dengan Forkopimda Jabar akan melaksanakan patroli skala besar untuk memastikan jalannya takbiran masyarakat berjalan dengan lancar," katanya.
Baca Juga: Pantauan Udara, Cikampek-Kalikangkung Ramai Lancar
Adapun mobilitas masyarakat menjelang Lebaran 2022 di Kota Bandung cukup ramai. Sejumlah masyarakat banyak yang memadati pusat perbelanjaan untuk membeli pakaian atau mencari kebutuhan dalam perayaan Idulfitri.***
Artikel Terkait
Kapolda Jabar Serahkan Kaki Palsu kepada Sejumlah Penyandang Disabilitas di Areal CFD Dago
Mantan Kapolda Jabar Resmi Ditunjuk Jadi Penjabat Gubernur Jawa Barat
Kasdam III Siliwangi Dampingi Kapolda Jabar Tinjau Vinue Balap Sepeda
Kapolda Jabar Berikan Penghargaan kepada Personel Polda Jabar dan Masyarakat Berprestasi
Pisah Sambut Kapolda Jabar, Terima Kasih Irjen Pol Ahmad Dofiri, Selamat Datang Irjen Pol Suntana