BANDUNGNEWSPHOTO - Soal wisata alam, Kabupaten Bandung boleh dibilang jagonya. Pangalengan, Pasir Jambu, Ciwidey dan Rancabali merupakan kawasan yang banyak dieksplorasi sebagai destinasi wisata alam. Yang terkini, Bupati Bandung, Dadang Supriatna memperkenalkan sekaligus soft launching Jembatan Gantung Rengganis.
Oleh Bupati Bandung, Jembatan Gantung Rengganis diklaim sebagai jembatan gantung yang terpanjang di kawasan Asia Tenggara.
Dikutip dari akun Instagram, @dadangsupriatna, Rabu, 4 Mei 2022, disebutkan Jembatan Gantung Rengganis memiliki panjang kurang lebih 350 meter menghubungkan ke akses Wisata Kawah Rengganis di Ciwidey.
Baca Juga: Ditekuk India, Indonesia Gagal Pertahankan Piala Thomas di Tanah Air
Dalam video yang dipsotingnya, Bupati menjelaskan, di jembatan gantung ini, wisatawan bisa menikmati pesona alam Kawah Rengganis.
"Keindahan, pesona alam serta air panas yang ada di Kawah Rengganis Ciwidey punya nilai historis yang kuat karena merupakan hasil dari letusan Gunung Sunda Purba yang terjadi sejak jutaan tahun lalu," katanya.
Ditambahkan, kawah aktif dari letusan gunung tersebut sampai sekarang masih ada dan menjadi objek wisata. Keindahan Kawah Rengganis terbentuk oleh alam, sehingga keindahannya pun alami.
Baca Juga: Jelang TKD dan Core Values Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Kekhawatiran Server Down Mencuat
Seperti pada beberapa pemandian air panas alami, Kawah Rengganis Ciwidey juga dipercaya dapat mengobati berbagai penyakit. Air hangatnya yang alami, mengandung belerang yang konon bisa bantu menyembuhkan penyakit. Termasuk dengan lumpurnya.***
Artikel Terkait
Jangan Lupakan, Ada Pesona Kawah Berkhasiat untuk Kesehatan di Balik Popularitas Jembatan Gantung Rengganis
Ini 50 Akun Beruntung yang Dapatkan Tiket Gratis Jembatan Gantung Rengganis dari Bupati Bandung
Setelah 50 Tiket Gratis Jembatan Gantung Rengganis, Besok Bupati Bandung Bikin Giveaway Lagi
Jembatan Gantung Rengganis Makin Hits, Backpacker Jakarta: Siap Eksplorasi Bareng BPJ?
Masih Berlaku Hingga Akhir Mei, Ini Harga Tiket pada Masa Promosi Jembatan Gantung Rengganis