BANDUNGNEWSPHOTO - Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat (Jabar) menyediakan 7.250 liter minyak goreng pada operasi pasar murah di Kecamatan Kutawaluya Kawarang.
Operasi pasar yang digelar Pemda Provinsi Jabar pada Jumat, 14 Januari 2022 tersebut membatasi maksimal pembelian per orang adalah 2 liter atau dua botol minyak goreng kemasan.
Minyak goreng tersebut dijual dengan harga Rp14 ribu per liter yang digelar di halaman kantor kecamatan tersebut. Kendati begitu, protokol kesehatan Covid-19 tetap menjadi perhatian.
Baca Juga: Kereta Api Anjlok dan Terbalik di India, 5 Tewas dan 50 Luka-luka
Duta Pasar Rakyat Jabar yang juga istri Gubernur Jabar Atalia Praratya Kamil turut hadir dan melayani pembeli yang mayoritas berasal dari desa Waluya.
Menurut Atalia, sejak digelar 10 Januari lalu di berbagai daerah, operasi pasar minyak goreng selalu mendapat respons positif masyarakat.
"Alhamdulillah masyarakat selalu antusias menyambut operasi pasar ini. Menunjukkan kami memberikan perhatian saat terjadi lonjakan harga," ujarnya.
Saat ini di sejumlah daerah harga minyak goreng curah maupun kemasan melonjak hingga Rp20 ribu per liter maupun per kilogram. Atalia mengatakan, operasi pasar murah digelar sebagai upaya menstabilkan kembali harga minyak goreng di pasaran.
Artikel Terkait
Sinergi BUMN, Pindad Launching Filling Machine Anjungan Minyak Goreng Hygienist Otomatis (AMH-o)
Harga Minyak Goreng Naik, Disdagin Kota Bandung Pastikan Pasokannya Aman
Disdagin Kota Bandung Gelar Operasi Minyak Goreng, Siapkan 10.000 Liter
Jabar Siapkan 240.000 Liter Minyak Goreng untuk Operasi Pasar Murah
Pemkot Bandung Gelar Operasi Pasar Murah, Sediakan 7.200 Liter Minyak Goreng dan Dijual Rp14.000 Per Liter