15 Rekomendasi Kuliner di Kota Bandung yang Layak Dicoba

- Selasa, 3 Mei 2022 | 23:21 WIB
Kuliner khas Kota Bandung (bandung.go.id)
Kuliner khas Kota Bandung (bandung.go.id)

BANDUNGNEWSPHOTO - Selain destinasi wisata, tempat-tempat kuliner menjadi lokasi favorit yang banyak diserbu warga.

Nah, melalui laman resminya, bandung.go.id, Pemkot Bandung merekomendasikan 15 tempat yang layak dicoba sebagai alternatif kuliner saat liburan Hari Raya Idulfitri.

1. Bakso Rusuk Samanhudi Dago

Cukup dengan kisaran Rp30.000 Anda sudah bisa menikmati satu porsi bakso rusuk di Jalan H. Juanda No. 342 Dago Atas ini. Buka dari pukul 08.00-13.00 WIB, beragam jenis bakso bisa kita cicip.

Baca Juga: Amanda Manopo dan Arya Saloka Muncul Iklankan Kopi, Netizen Tetap Komentari Isu Perselingkuhan

Ada bakso telur, bakso urat, bakso rudal, sampai bakso mercon. Dengan kuah yang masih ngebul, Anda juga bisa menambahkan topping yang banyak pakai dorokrok, pangsit goreng, kerupuk putih atau kerupuk tahu.

2. Bakso Mantep

Bagi warga yang suka dengan bakso ukuran jumbo, ini dia tempat yang cocok untuk Anda. Bakso yang berlokasi di Jalan Cibatu Raya No. 69 Antapani ini menawarkan menu bakso jumbo isi daging cincang yang dijamin enak dan bikin kenyang!

Anda bisa menikmati bakso ini mulai dari pukul 09.00-22.00 WIB. Selain itu, bakso ini juga tanpa mecin dan tanpa pengawet. Mulai dari Rp25.000-an, Anda bisa kenyang makan bakso ini dan sehat pula.

Baca Juga: Bagikan Kebersamaan, Putri Anne Mencoba Menepis Gosip Perselingkuhan Amanda Manopo dengan Arya Saloka?

3. Bakso Cuanki dan Batagor Serayu

Bakso, cuanki, dan batagor gabung dalam satu mangkok dengan kuah kaldu bening yang aromanya semerbak. Cocok untuk dicoba saat Lebaran.

Mulai dari kisaran Rp15.000, Anda sudah bisa menikmati bakso ini. Lokasinya berada di Jalan Serayu No. 2 Cihapit. Buka dari pukul 11.00-19.00 WIB.


4. Bakso Kadeudeuh

Berlokasi di Jalan Japati dekat Monumen Perjuangan Lebakgede, Coblong, Bakso Kadeudeuh buka dari pukul 15.00-00.00 WIB. Tak perlu merogoh kocek dalam-dalam, cukup mulai dari Rp12.000, bakso ini sudah bisa dinikmati bersama keluarga.

Halaman:

Editor: Bobby Satria

Sumber: Bandung.go.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Alamat 2 Gerai Richeese Factory di Pekanbaru

Sabtu, 27 Mei 2023 | 16:34 WIB

Alamat 2 Gerai Richeese Factory di Balikpapan

Kamis, 25 Mei 2023 | 05:28 WIB

Alamat Gerai Richeese Factory di Cirebon

Sabtu, 20 Mei 2023 | 15:52 WIB

Alamat 2 Gerai Richeese Factory di Samarinda

Rabu, 17 Mei 2023 | 12:08 WIB
X