BANDUNGNEWSPHOTO - Para penggemar harus bersiap. Salah satu member Lovelyz secara resmi melakukan debut debut sebagai aktris!
Pada Selasaa, 4 Januari 2021, Mystic Story mengonfirmasi mengenai penandatanganan kontrak eksklusif Jisoo dengan agensi.
“Kami telah menandatangani kontrak eksklusif dengan Seo Jisoo, yang sudah menunjukan banyak pesona di Lovelyz. Karena ia telah mengubah (jalur kariernya) dari seorang penyanyi menjadi seorang aktris, kami akan sepenuhnya mendukung aktivitasnya di berbagai bidang,” demikian pernyataan Mystic Story.
Baca Juga: Kabar Baik, Dua Pemain Baru Persib Bisa Dimainkan Lawan Persita
Jisoo mengaku senang bisa bergabung dengan Mystic Story. "Selagi menentukan agensi untuk bergabung, saya pikir akan sangat baik jika memiliki orang-orang yang bisa bekerja bersama saya dengan senang hati, dan saya menyukai suasana yang harmoni di Mystic Story,” katanya.
Jisoo debut bersama grup besutan Woolim Entertainment, Lovelyz pada tahun 2014. Pada November tahun lalu, ia bersama seluruh rekannya memutuskan untuk meninggalkan Woolim Entertainment.
Baca Juga: Jangan Lewatkan, Ini Jadwal Dua Pertandingan Tunda Putaran Pertama Liga 1 2021/2022
Banyak rekan Jisoo di Lovelyz yang sudah menandatangani kontrak dengan berbagai agensi. Seperti Mijoo yang menandatangani kontrak dengan Atenna dan Jiae yang bergabung dengan YG KPLUS.***
Artikel Terkait
Jelang Snowdrop Tayang, Jisoo BLACKPINK Ngaku Tidak Berani Menonton Drama yang Dibintanginya
Jung Hae In Menyesal Jatuh Cinta pada Jisoo BLACKPINK di Snowdrop, Cek Bocoran Cerita Disini!
Terungkap, Ini Tanggal dan Teaser Debut Solo Yuju GFRIEND di Bawah Agensi Kang Daniel
Rating Drakor Jisoo Blackpink Snowdrop, Naik di Episode ke 7 Sentuh Angka 3,3 Persen Setelah Sebelumnya Anjlok
Rilis Mixtape Solo, Ini Video dan Lirik Lagu Ruby dari Woozi SEVENTEEN.