BANDUNGNEWSPHOTO - Sejak perilsian episode pertamnya, drama KBS 2TV “Café Minamdang” menjadi sorotan bagi par apecinta drama Korea. Selain alur cerita yang unik, drama KBS 2TV ini menyuguhkan bintang-bintang hebat sebagai aktor dan aktrisnya.
Dikutip oleh BandungNewsPhoto,com dari Soompi, “Café Minamdang” merupakan sebuah drama komedi-misteri yang menceritakan tentang seorang dukun penipu, seorang detektif kriminal kekerasan, dan seorang barista di Café Minamdang.
Ini dia 3 pesona utama dan alasan mengapa para penonton wajib menantikan setiap episode “Café Minamdang!”
Baca Juga: Gagal Lolos, Kapan Rekrutmen Bersama BUMN Berikutnya?
1. Cerita Penuh dengan Karakter Unik
Pemeran utama dari drama ini terdiri dari Nam Han Joon (diperankan Seo In Guk), seorang dukun narsis dengan gaya fashion yang unik dan Han Jae Hee (diperankan Oh Yeon Seo), seorang ahli investigasi yang andal.
Bersama dengan keduanya, ada seorang barista bernama Gong Soo Chul (dieprankan Kwang Si Yak), seorang gacker bernama Nam Hye Joon (diperankan Kang Mina), dan jaksa bernama Cha Do Won (diperankan Kwon Soo Hyun).
2. Kisah Rivalry yang Panas
Pusat pesona utama dari drama ini adalah konflik antara staff dan dukun dari rumah Minamdang yang tidak takut untuk menghancurkan peraturan dan metode yang tidak efektif. Nam Han Joon yang merupakan mantan profiler dan Nam Hye Joon sebagai mantan anggota National Intelligence Service menambah ketegangan dalam alur cerita.
Kisah antara dua rival ini pun semakin panas ketika Detektid Han Jae Hee ikut campur di antara keduanya. Bagai langit dan bumi, dua karakter ini memang sangat unik dan jauh berbeda.
3. Perpaduan Kisah Komedi dan Thriller yang Menakjubkan
Drama ini menawarkan para penonton kisah horror yang lebih menakutkan dari kisah-kisah hantu dan iblis. Namun untuk menutupi kehorroran tersebut, drama ini dibalut oleh komedi yang akan membuat para penonton tertawa terbahak-bahak.***
Artikel Terkait
Drama KBS 2 Cafe Minamdang Makin Panas, Seo In Guk dan Kwak Si Yang Telusuri Kasus Pembunuhan Berantai
Investigasi Kasus Pembunuhan Berantai di Drama KBS Cafe Minamdang, Seo In Guk Temukan Hal Mengejutkan
Na In Woo dan Kim Bo Yeon Bicarakan Masalah Serius di Drama KBS Jinxed At First
Drama KBS Jinxed At First Makin Menegangkan, Na In Woo, Seohyun, dan Ki Do Hoon Masih Belum Bisa Akur
Seohyun dan Na In Woo Tunjukan Ekpresi Berbeda di Drama KBS Jinxed At First