BANDUNGNEWSPHOTO - Kendati sudah clear lantaran sudah dikembalikan Batik Air, insiden koper Kaesang Pangarep nyasar ke Bandara Kualanamu tetap menjadi perbincangan dan bahan guyonan.
Kali ini giliran kakak iparnya, Bobby Nasution yang guyon. Pada Rabu, 16 November 2022, Wali Kota Medan tersebut mengunggah video animasi tentang koper Kaesang yang terbang ke mana-mana di akun Instagram-nya, @bobbynst.
"Beginilah kira-kira perjalanan panjang kopernya @kaesangp," tulis Bobby Nasution dalam caption video tersebut dengan dua emotikon tertawa ngakak.
Dalam video tersebut terlihat, koper berwarna merah bertuliskan "Koper Kaesang" dibawa terbang sebuah roket dari Istana Maimun Medan.
Selanjutnya roket membawa "Koper Kaesang" terbang melintasi tentara Ukraina dan Rusia, kemudian Hollywood di Los Angeles, Amerika Serikat sebelum akhirnya mendarat di Surabaya.
Postingan Bobby Nasution tersebut langsung mendapatkan respon dari Kaesang.
Baca Juga: Segera Bergulir, Ini Daftar Skuad Resmi 32 Kontestan Piala Dunia 2022
"Dibahaaaaas terus," tulis Kaesang di kolom komentar postingan Bobby Nasution.
Artikel Terkait
Konser Dihadiri First Lady dan Kaesang, Ini Lirik Lagu Misteri Ilahi yang Dinyanyikan Ari Lasso
Kaesang Terbang ke Surabaya dan Koper Mendarat di Kualanamu, 'Batik Air' Jadi Perbincangan Netizen Lagi
Update! Kaesang Masih Menunggu Kopernya yang 'Diterbangkan' Batik Air ke Bandara Kualanamu
Update Koper Nyasar ke Kualanamu, Kaesang: Terima Kasih Batik Air
Kaesang Sebut Pose Kaku karena Batik Air, Netizen: Belum Ikhlas Lantaran Isinya Mas Kawin?