Lebih dari 170 Tenant Hadir di Trademark Market Bandung, Hadirkan Pengalaman One Stop Shopping

10 April 2023
BANDUNGNEWSPHOTO - Lebih dari 170 tenant meramaikan ajang festival fesyen terbesar di Kota Bandung, yaitu Trademark Market Bandung.

Kali ini Trademark Market berkolaborasi dengan Lazada dan menghadirkan lebih dari 170 tenant fesyen, kecantikan, kuliner, dan hiburan, yang digelar pada 6 hingga 9 April 2023.

Disini pengunjung bisa berburu baju dengan tema cewek kue, dengan langsung mengunjungi lokasi yang berada di Trans Convention Center, The Trans Luxury Hotel, Jalan Gatot Soebroto, Kota Bandung.

CEO Trademark Market Bandung, Saira Nisar, mengatakan, dalam gelaran Trademark Market kali ini, para pengunjung bisa mendapatkan pengalaman one stop shopping dengan tema ‘Creative Wonderland’.

"Kami mengusung kreasi para lokal fesyen yang serempak hampir seluruh brand pakaian merilis produk dengan tema ‘cewek kue’," ujarnya kepada media, Kamis 6 April 2023 lalu.

Selain itu, lanjut Saira, pengunjung dapat menikmati seliweran warna-warna cerah seperti pink, ungu, hijau, kuning, namun tidak menutup peluang juga bisa mendapatkan outfit dengan warna monokrom.

"Selain beragam warna cewek kue, sekitar 60 persen gaya fesyen knitwear juga mudah ditemui di tenant-tenant Trademark Market," tambah Saira.

Salah satu tenant yang dapat di temui di Trademark Market Bandung ini seperti Loony juga memamerkan warna-warna cerah ceria ala cewek kue, warna-warna yang menarik mata.

Dalam penjelasannya Tim Kreatif Loony, Tiara, menyatakan bahwa brand miliknya sebelumnya menjual sepatu kanvas dan kini beralih ke pakaian berwarna.

"Trennya yang lagi booming sekarang adalah warna colorful atau cewek kue, jadi sejak tahun 2022 kami beralih dan untuk kegiatan ini kami menyetok hingga ribuan stok,” jelas Tiara.

Trademark Market Bandung sebelumnya juga sukses dengan dua acara yang sama di tahun 2022, menurut CEO Trademark Market Bandung, Saira Nisar, untuk acara di bulan Ramadhan ini adalah pertama kalinya digelar.

"Acara ini digelar sejak 2011 lalu dan melibatkan pegiat usaha fesyen dan kuliner lokal," pungkasnya.***

Images Lainnya

X