BANDUNGNEWSPHOTO - Mengantisipasi arus balik Lebaran 2022, kepolisian sudah menetapkan jadwal one way. Puncak arus balik mudik Lebaran diprediksi bakal terjadi pada 6-9 Mei 2022.
Pada masa itu, para pemudik diimbau untuk bisa pulang lebih awal dari puncak arus balik untuk menghindari kepadatan lalu lintas kendaraan.
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo juga meminta para pemudik agar menyesuaikan jadwal kepulangannya ke Jakarta dengan kebijakan one way yang diterapkan.
Baca Juga: Puncak Arus Balik, Jasa Marga Imbau Pemudik Hindari Perjalanan ke Jabotabek 6-8 Mei 2022
"Bagi masyarakat yang akan kembali ke Jakarta, silakan sesuaikan dengan jadwal one way yang sudah kita siapkan," kata Sambodo dalam keterangannya seperti dikutip dari PMJNews.com, Rabu, 4 Mei 2022.
Sambodo mengatakn, para pemudik yang merasa lelah dalam perjalanan kembali ke ibu kota usai mudik bisa memanfaatkan rest area yang disiapkan untuk beristirahat sejenak. Sehingga bisa kembali melanjutkan perjalanan dengan kondisi yang prima.
"Jika lelah dan mengantuk, silakan istirahat di rest area yang disiapkan," terangnya.
Baca Juga: 7 Cara Polri Cegah Kepadatan Arus Balik Lebaran
Berikut ini merupakan jadwal one way arus balik mudik Lebaran 2022:
1.Jumat, 6 Mei 2022, mulai pukul 14.00-24.00 WIB berlaku satu arah (one way) pelat Genap di KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang sampai KM 47 Tol Jakarta-Cikampek.
Artikel Terkait
Mulai Berlaku Hari Ini di Tol Jakarta Cikampek, KM 47 - KM 70 Contraflow, KM 70 - KM 414 One Way
Tri Andayani Tegaskan PT Pelni Siap Sambut Penugasan Pemerintah Saat Arus Balik Lebaran 2022
Contraflow Diberlakukan dari GT Cikampek Utama Hingga KM 86 GT Cipali
7 Cara Polri Cegah Kepadatan Arus Balik Lebaran
Puncak Arus Balik, Jasa Marga Imbau Pemudik Hindari Perjalanan ke Jabotabek 6-8 Mei 2022