BANDUNGNEWSPHOTO - Menteri BUMN, Erick Thohir menghadiri acara inaugurasi calon pegawai BUMN yang terjaring dari program Rekrutmen Bersama BUMN 2022 di Tennis Indoor Gelora Bung Karno Jakarta, Rabu, 3 Agustus 2022, mulai pukul 08.30 WIB lalu.
Seperti dikutip dari akun Instagram Forum Human Capital Indonesia (FHCI), dada kesempatan ini, Menteri BUMN Erick Thohir memberikan pembekalan bertema "Satukan Langkah untuk Indonesia".
Inaugurasi calon pegawai BUMN ini merupakan tahapan terakhir program Rekrutmen Bersama BUMN 2022 yang sudah dimulai sejak bulan April lalu.
Baca Juga: Daftar Pencetak Gol Terbanyak Kompetisi Divisi Utama PSSI Kota Bandung U-15 Hingga Pekan Kesepuluh
Kini, lebih dari 2.600 calon pegawai BUMN yang terjaring akan memulai berkarya di BUMN yang dilamarnya.
"Dengan ini, seluruh rangkaian seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2022 telah berakhir. Selamat berkarya dan torehkan prestasi terbaik, satukan Iangkah untuk Indonesia!" tulis FHCI.
Dalam kesempatan ini, FHCI menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak atas rampungnya program Rekrutmen Bersama BUMN 2022.
"Terima kasih kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi, sampai bertemu di Rekrutmen Bersama BUMN selanjutnya, ya!" tutupnya.***
Artikel Terkait
Rekrutmen Bersama BUMN 2022: Diterima di Perum Bulog, Kapan Tanda Tangan Kontrak?
Rekrutmen Bersama BUMN 2022 Rampung, Semoga Akhir Tahun Ada Lagi?
Peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2022 Mulai Tahapan Bela Negara, FHCI: Pastikan Kamu Dalam Keadaan Sehat!
Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Ini Perlengkapan yang Harus Disiapkan untuk Ikuti Bela Negara
Rampungkan Pembekalan Bela Negara, Peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2022 Bersiap Inagurasi dan Bekerja