BANDUNGNEWSPHOTO - Borrusia Dortmund menghantam Freiburg 5-1 pada pertandingan lanjutan Bundesliga Jerman di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu, 15 Januari 2022 dini hari WIB.
Thomas Muenier dan Erling Braut Haaland menjadi bintang kemenangan tuan rumah berkat brace yang masing-masing mereka cetak dalam pertandingan ini.
Meunier membuka keunggulanb Dortmund pada saat pertandingan memasuki menit 14 setelah memaksimalkan umpan Julian Brandt.
Baca Juga: Piala Afrika 2021: Maroko Melenggang ke 16 Besar Usai Kalahkan Komoro
Baca Juga: Piala Afrika 2021: Brace Mhango ke Gawang Zimbabwe Jaga Asa Malawi
Pada menit 29, Meunier kembali membobol gawang Freiburg. Kali ini, gol lagi-lagi tercipta berkat assist dari Brandt.
Pesta gol Dortmund di babak pertama ditutup Haaland pada masa injury time memanfaatkan umpan Jude Bellingham.
Di babak kedua, Freiburg sempat membuka harapan melalui gol balasan yang dicetak pemain pengganti Ermedin Demirovic pada menit 61.
Baca Juga: Giliran Persebaya Geser Persib Usai Kalahkan PSM Makassar
Baca Juga: Piala Afrika 2021: Tanpa Gol, Senegal dan Guinea Amankan Tiket 16 Besar
Namun, Haaland menambah keunggulan Dortmund pada menit 75 setelah berhasil memanfaatkan umpan Mahmoud Dahoud.
Empat menit sebelum pertandingan berakhir, Dahoud tak mau ketinggalan untuk mencetak gol, sekaligus memastikan kemenangan 5-1 tuan rumah.
Tambahan tiga angka mengokohkan Dortmund di peringkat 2 dengan mengumpulkan nilai 43, hasil 13 menang, sekali imbang dan 5 kekalahan. Dortmund terpaut tiga poin dari Bayern Muenchen yang berada di puncak klasemen sementara.
Baca Juga: Nonton Nyantei, Ini 5 Drama Korea Recomended untuk Anda!
Baca Juga: 7.250 Liter Minyak Goreng Disiapkan Pada Operasi Pasar Murah di Karawang
Artikel Terkait
Bundesliga: Kalahkan Mainz, Frankfurt Tembus 5 Besar
Bundesliga: Ditekuk Hertha Berlin, Dortmund Makin Tercecer dari Persaingan Juara
Bundesliga: Freiburg Salip Leverkusen Berkat Kemenangan 2-1
Freiburg vs Arminia Bielefeld, Keunggulan Dua Gol Gagal Dipertahankan Tuan Rumah
Eintracht Frankfurt vs Borussia Dortmund: Tim Tamu Menang Dramatis