BANDUNGNEWSPHOTO - Union Berlin terus menjaga asa untuk tampil di Liga Champions musim depan setelah mengalahkan Borussia Moenchengladbach 2-1 pada pertandingan lanjutan Bundesliga di Stadion Borussia Park, Sabtu, 22 Januari 2022 malam.
Berkat kemenangan itu, Union Berlin berada di peringkat keempat klasemen sementara dengan mengumpulkan nilai 34, hasil 9 kali menang, 7 imbang dan 4 kalah.
Sedangkan Moenchengladbach tertahan di peringkat 12 dengan mengumpulkan nilai 22, hasil 6 kali menang, 4 imbang dan 10 kalah.
Baca Juga: Bundesliga: Bayer Leverkusen Gebuk Augsburg
Dalam pertandingan ini, Max Kruse menjadi bintang kemenangan Union Berlin melalui dua gol yang diborongnya ke gawang Moenchengladbach.
Kruse membuka keunggulan Union Berlin melalui eksekusi tendangan penalti pada menit 18.
Lima menit sebelum turun minum, Moenchengladbach sempat mencetak gol penyeimbang melalui Kouadio Kone yang berhasil memanfaatkan umpan Jonas Hoffman.
Setelah sempat mengalami kesulitan membongkar pertahanan Moenchengladbach, Kruse berhasil memastikan kemenangan Union Berlin melalui golnya pada menit 84 memanfaatkan umpan Niko Giesselmann.***
Artikel Terkait
Bayern Muenchen vs Borussia Moenchengladbach: Laju Pemuncak Klasemen Terhambat Kekalahan Ketiga
Bayer Leverkusen vs Union Berlin: Tah Hindarkan Tuan Rumah dari Kekalahan
Bundesliga: Hoffenheim Harus Akui Keunggulan Union Berlin
Piala Liga Jerman: Union Menang Derbi Berlin Kontra Hertha untuk Gapai Babak 16 Besar
Bundesliga: Bayer Leverkusen Gebuk Augsburg