Lima Perangkat Pertandingan Binaan Pimpin Liga 2, Ketua PSSI Kota Bandung: Semoga Wasit Kita Bisa Bangkit

- Jumat, 26 Agustus 2022 | 09:53 WIB
H. Yoko Anggasurya mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Umum PSSI Kota Bandung, Senin, 7 Maret 2022 (Dok PSSI Kota Bandung)
H. Yoko Anggasurya mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Umum PSSI Kota Bandung, Senin, 7 Maret 2022 (Dok PSSI Kota Bandung)

BANDUNGNEWSPHOTO - Lima wasit dan asisten wasit binaan PSSI Kota Bandung dinyatakan lulus dan siap ditugaskan memimpin pertandingan-pertandingan di Liga 2 2022/2023 yang bakal segera bergulir.

Kelima perangkat pertandingan tersebut adalah Kelima orang perangkat pertandingan itu adalah Ridwan Pahala, Bachtiar Wildan, Astika Riswandi (wasit), Yuda Wijaya dan Rahman Arief (asisten wasit).

Ketua Umum PSSI Kota Bandung, H. Yoko Angga Surya mengaku gembira dengan keberhasilan lima wasit dan asisten wasit yang terpilih untuk bertugas di Liga 2 2022/2023.

Baca Juga: Hari Ini, Dada Rosada Tinggalkan Lapas Sukamiskin?

Yoko berharap, terpilihnya kelima peringkat pertandingan ini akan semakin membangkitkan semangat pembinaan persepakbolaan di Kota Bandung, bukan hanya pemain, tapi seluruh sumber daya manusia yang terlibat, termasuk perangkat pertandingan.

"Alhamdulillah, semoga wasit kita bisa bangkit lagi," ujar Yoko menanggapi terpilihnya lima perangkat pertandingan binaan PSSI Kota Bandung itu.

Diberitakan sebelumnya, kabar baik lulusnya kelima perangkat pertandingan itu disampaikan Manajer Wasit PSSI Kota Bandung, Dadang Sutisna.

Baca Juga: 5 Berita Terheboh 25 Agustus 2022, Dari 5 Wasit PSSI Kota Bandung Pimpin Liga 2 Hingga Lowongan PT Adhi Karya

"Alhamdulillah, wasit Kota Bandung lulus pada penyegaran wasit Liga 2," kata Dadang Sutisna.***

 

Editor: Bobby Satria

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X